Belum Diketahui Penyebabnya, Dua Ormas Terlibat Bentrokan di Jalan BKR Bandung

Belum Diketahui Penyebabnya, Dua Ormas Terlibat Bentrokan di Jalan BKR Bandung

Smallest Font
Largest Font

INFO.BANDUNGSATU– Sebuah bentrokan antar organisasi masyarakat (ormas) dilaporkan terjadi di Jalan BKR, Bandung, pada Rabu siang. Bentrokan ini diduga melibatkan dua ormas, yakni Grib Jaya dan Pemuda Pancasila (PP), Bandung, Rabu (15/1/2025). 

Informasi awal mengenai kejadian ini tersebar melalui laporan warga di grup WhatsApp. Hingga berita ini diturunkan, penyebab bentrokan tersebut masih belum diketahui.

Sejumlah saksi mata menyebutkan situasi di lokasi sempat memanas, dengan adanya pergerakan massa dari Pihak Ormas, Kejadian ini juga sempat terekam dalam video yang kini beredar luas di platform Media sosial, pesan instan dan grup WhatsApp.

Bagi masyarakat yang berencana melintasi Jalan BKR, disarankan untuk mencari jalur alternatif guna menghindari area bentrokan. Warga diimbau tetap waspada dan menjauhi lokasi untuk keselamatan.

Hingga saat ini, pihak berwenang belum memberikan pernyataan resmi terkait insiden tersebut. Pantauan di lapangan menunjukkan aparat kepolisian telah dikerahkan untuk mengamankan situasi dan mencegah eskalasi lebih lanjut.

Info selanjutnya akan diperbarui seiring perkembangan.***

Editors Team
Daisy Floren
Postingan dibawah ini milik Platform MIXADV, infobandungsatu tidak terkait dengan pembuatan konten ini.