Kecelakaan diduga Nyaris Terjadi: Pemotor Nekat Terobos Perlintasan Kereta di Bandung
Infobandungsatu-- Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan detik-detik menegangkan seorang pemotor di Bandung yang hampir tertabrak kereta api pada 30 November 2024. Kejadian ini terjadi di pintu perlintasan JPL Stasiun Cikuda Pateuh, Bandung.
Dalam video tersebut terlihat jelas pemotor tersebut nekat menerobos palang pintu perlintasan kereta api meskipun palang pintu sudah tertutup dan petugas sudah memberikan peringatan.
Peringatan petugas tersebut bahkan berujung pada cekcok antara petugas dan pemotor yang tidak terima dihentikan.
Peristiwa ini menimbulkan pertanyaan besar tentang kesadaran dan kepatuhan pengguna jalan terhadap peraturan lalu lintas, khususnya di perlintasan kereta api.
Kejadian ini seharusnya menjadi pengingat bagi kita semua akan pentingnya keselamatan dan kewaspadaan saat melintasi perlintasan kereta api.
Menghindari kecelakaan serupa memerlukan kepatuhan terhadap rambu-rambu lalu lintas dan kesigapan petugas dalam mengawasi perlintasan.***
Tetap Berhati hati ya wargi saat Melintas di Jalan Raya.
Sumber : Ig @infobandungbaratcimahi